Jakarta, jalurseleberiti.com – Lahir dengan nama James Alan Hatfield, pada 3 Agustus 1963 di California. Penulis lagu dan dikenal juga sebagai musisi, serta penggagas berdirinya band Heavy Metal Metallica. Metallica didirikan oleh James Hetfield dengan Lars Ulrich pada 1981.
Ayahnya bernama Virgil Hetfield yang bekerja sebagai supir truk, sedangkan ibunya bekerja sebagai penyanyi opera bernama Cynthia Basset. Orang tuanya bercerai saat usia James 13 tahun, dan pada usia 16 tahun James ditinggalkan Ibunya yang meninggal dunia.
Aerosmith merupakan band idola James sejak kecil dan dari grup band Aerosmith James terinspirasi untuk bisa bermain gitar. Dan James Hetfield sangat mengagumi band-band kesohor di dunia. Band Metallica yang didirikannya diawal karirnya harus bongkar pasang personel namun pada akhirnya tetap sukses dalam kancah musik dunia.
Selama debutnya bersama grup band Metallica mendapat lebih dari 75 kali penghargaan atas karya-karyanya. James juga pernah mengalami kecelakaan saat konser di Olympic Stadium Montreal, kejadian itu pada 1992 pada konser Guns N’ Roses and Metallica Stadium Tour, sewaktu dipanggung ia kena pyrotechnic yang berubah arah, dan ia mengalami luka bakar.
Pada 2001 saat rekaman album Metallica ke-8, James harus direhabilitasi kecanduan alkohol, dan kembali bermain musik setelah 7 bulan rehabilitasi.
James Hetfield menikah pada 17 Agustus 1997 dengan Fransesca Tomasi. Dan dari pernikahan mereka dikarunia 3 orang anak yaitu, Cali, Castor dan Marcella Hetfield. Dengan kesuksesan bersama Metallica, James Hetfield ditaksir memiliki harta $215 juta atau setara 3 triliun rupiah.
Selain aktif bermusik, James Hetfield juga beberapa kali main film dan mengisi suara animasi film kartun. James Hetfield terkenal karena riff gitarnya yang tidak terlalu ‘njelimet’ namun sangat pas dan cocok ketika bersandingan dengan instrumen lain dan juga penampilannya ketika di atas panggung yang garang dan kerap mengundang decak kagum setiap penonton yang melihatnya.(Red)
Dari berbagai sumber
Baca juga :
Ki Serbet Nova, Pembaca Puisi dan Penyanyi Panggung….
Pernikahan ALVIN DARMAWAN dengan LATIFAH AINURRAHMAH, Minggu 8 Agustus 2021
Heru Tukul di Single Langgam Keroncong “Tragedi Virus Corona”
Posting Komentar