Elvis Presley "King of Rock and Roll"

Jakarta, jalurseleberiti.com – Elvis Aaron Presley atau lebih dikenal Elvis Presley lahir pada 8 Januari 1935 di Tupelo, Mississippi Amerika adalah seorang penyanyi rock and roll legendaris Amerika Serikat. Elvis Presley dikenal dengan sebutan “The King of Rock and Roll”, selain penyanyi, Elvis dikenal sebagai produser musik serta aktor.

Dalam lagu-lagunya Elvis Presley memadukan irama rock and roll dengan lagu-lagu balada. Dan dunia rock and Roll memperoleh sisi komersialnya berkat Elvis Presley.

Di masa jayanya konser-konser Elvis Presley dihadiri kebanyakan penggemarnya para remaja dalam jumlah yang banyak. Gaya dan cara berpakaian Elvis Presley menjadi simbol musik rock and roll dan banyak digemari penggemarnya.

Pada tahun 1953 saat musim panas Elvis memulai debutnya di dunia rekaman dengan merekam 2 lagu sebagai hadiah ulang tahun buat ibunda tercinta. Pemilik studio rekaman 2 lagunya di Sam Studio yaitu Sam Philips tertarik akan suara Elvis Presley dan memanggilnya pada 1954 untuk mengisi posisi penyanyi balad yang sedang kosong.

Pada tahun 1956 merupakan awal karier Elvis Presley sebagai penyanyi profesional dan pada 27 Januari 1957 Elvis Presley merilis album pertamanya bertajuk ‘Elvis Presley’.

Masih ditahun yang sama tepatnya tanggal 16 November film pertama Elvis Presley berjudul ‘Love Me Tender’ diluncurkan. Film Love Me Tender menuai banyak kritik, namun mendapat angka penjualan yang sangat tinggi, karier Elvis Presley di perfilman secara keseluruhan membintangi 31 judul film.

Hasil penjualan album perdana Elvis Presley meledak dipasaran, namun penampilan Elvis Presley banyak mendapat kritik karena dianggap pornografi. Pada Desember 1957 Elvis Presley dipanggil untuk mengikuti wajib militer Angkatan Bersenjata Amerika Serikat, dan resmi masuk Angkatan Bersenjata pada 24 Maret 1958, kemudian ditugaskan di Jerman dan dilepas tugaskan dengan hormat 2 tahun kemudian.

Setelah selesai wajib militer karier musik Elvis Presley sempat meredup akibat kesibukannya sebagai aktor dan hilangnya jenis lagu yang biasa dia mainkan. Selain itu terjadi kebangkitan musik di Britania Raya dengan hadirnya grup-grup band seperti The Rolling Stones, The Beatles, dan lain-lain.

Pada 1968, setelah cuti selama tujuh tahun dari penampilan langsung, ia kembali tampil dengan muncul pada acara televisi khusus Elvis, yang diikuti dengan konser keresidenan Las Vegas dan serangkaian tur berlaba tinggi. Pada 1973, Presley tampil dalam konser siaran global pertama melalui satelit, Aloha from Hawaii. Pada 16 Agustus 1977, ia terkena serangan jantung saat berada di kamar mandi di tempat tinggalnya di Graceland, dan kemudian wafat. Kematiannya diyakini selama beberapa tahun sebagai akibat dari penyalahgunaan obat-obatan yang membuat kesehatannya memburuk (dikutip dari Wikipedia).

Pada tanggal 16 Agustus 1977, Elvis Presley ditemukan meninggal dunia di rumahnya akibat serangan jantung. Saat wafat usia Elvis Presley 42 tahun namun namanya tetap melegenda di seluruh dunia hingga kini (dari berbagai sumber).(Red)

Baca juga : Mengingat Kembali Milad Ke-1 Kotela Pada Tahun 2016 di Balai Kota Tangerang

Baca juga : David Udjan Bintang Tamu Milad ke-3 Komunitas Musik DIRGANTARA di Bandar Lampung

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama