Anniversary Ke-5 Forum Wartawan Jaya (FWJ) Indonesia Diwarnai Kemilau Budaya Nusantara

Jakarta (29/7/2024), saatkita.com - Bertempat di aula Candi Bentar Putri Duyung Cottage Ancol pada Minggu 28 Juli 2024, beberapa Tarian Tradisi Nusantara mewarnai Perayaan Hari Ulang Tahun Forum Wartawan Jaya Indonesia (FWJI ) Anniversary yang ke-5.

Prosesi Anniversary diawali dengan parade arak-arakan tamu kehormatan dengan iringan Abdi Dalem Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat dibawah wadah Paguyuban Kusumo Hondrowino Daerah Khusus Jakarta dan Tari Pengiring atau pengantar tamu yang biasanya dipergelarkan untuk menghantarkan Raja ke Anjangsana Kerajaan. Yaitu Tari Gambyong oleh Penari Paguyuban Warga Klaten.

Penampilan berciri khas tari Surakarta, para penari Gambyong dengan gerakan tangan yang lembut serta pandangan mata akan selalu mengiringi maupun mengikuti setiap gerak tangan dengan cara memandang ke arah jari-jari tangan dan gerakan mengikuti musik gamelan, ini menjadi hal yang sangat dominan dalam tari Gambyong.

Penyajian tari dilanjutkan dengan penampilan tari Betawi binaan Dinas Kebudayaan Provinsi Daerah Khusus Jakarta, yaitu Tari Serendong Ajer. Tarian ini dibawakan oleh 5 penari. Adapun tarian ini merupakan pengembangan dari Tari Cokek dan Tari Topeng Betawi dan menggunakan kipas sebagai properti dengan diiringi musik gambang kromong, dan mampu memukau seluruh tamu undangan dan para wartawan dari Forum Wartawan Jaya Indonesia.

Pergelaran Kesenian dilanjutkan penampilan siswa-siswi dari SMA Negeri 35 Jakarta, dibawah binaan Kepala Sekolah, Dra Herawati Sihombing, M.Pd., serta Ketua Komite SMAN 53 Jakarta, Kombespol (Purn) Ir Agung Karang, yang juga Pembina FWJI.

Penyajian lagu daerah dan tarian tradisi yang dibawakan 3 peserta didik SMAN 53 tersebut yaitu tampilan Tari Trio Malay, hingga seluruh hadirin turut berjoget bersama.dalam rangka Ulang Tahun ke-5 Forum Wartawan Jaya Indonesia.

Selingan lagu perjuangan juga disajikan wartawan FWJI maupun pertunjukan Gitar Tunggal oleh Penasehat Hukum FWJI, yang dikenal dengan sebutan Bang Kribo bersama gitarnya.

Penampilan berciri khas budaya nusantara kembali dipergelarkan oleh siswa-siswi SMK, yaitu dari Sanggar Seri Budaya SMK Citra Nusantara Panongan Tangerang binaan Paguyuban Keluarga Wonogiri (PAKARI) serta Paguyuban Jawa Tengah dengan Ketuanya KRT. Drs. H. Leles Sudarmanto Dipuro, M.M., M.B.A, berupa "Tarian Nusantara" yang memiliki prestasi tingkat nasional, dengan menyabet trophy juara dalam setiap event antar SMA/K, baik di tingkat Kabupaten Tangerang, Tingkat Provinsi Banten hingga Tingkat Nasional.

Dimana Yayasan Citra Nusantara senantiasa menawarkan kepada semua siswa dengan kurikulum yang luas dan seimbang yang memberikan kegiatan yang bermanfaat dan merangsang untuk mempersiapkan mereka menghadapi kehidupan sosial dan budaya terbaik.

Yayasan Citra Nusantara dengan lingkungan yang suportif dan inspiratif bagi anak-anak didik untuk belajar dan tumbuh bersama, dalam mencapai lebih dari hasil yang luar biasa. Yayasan Citra Nusantara terus berusaha untuk membangun pemikir yang percaya diri dan kreatif dan bertujuan memberikan pendidikan yang benar-benar relevan dengan masa depan mereka.sehingga seluruh peserta didik menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi serta memiliki karakter dan kepercayaan diri.

Selamat Anniversary Forum Wartawan Jaya Indonesia, terus berkarya dan berjuang dengan karya Jurnalistik yang santun, berimbang sebagai pilar ke empat di Negara Indonesia tercinta. (Red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama